IDCamp x Dicoding Live: Mulai Langkahmu sebagai Back-End Engineer

03 Agt 2022

Bagaimana rasanya mempunyai tanggung jawab dalam menjaga inti berjalannya suatu website/perangkat lunak? Tentu saja bukan hal yang sepele! Tanggung jawab seorang Engineer tentu tidak ada yang enteng. 

Ambil contoh, saat mengunjungi situs website/aplikasi, terkadang tampak berjalan seperti sihir. Tombol yang diklik akan membawa ke berbagai kategori, misalnya, saat berada di website Dicoding lalu mendaftar sebagai siswa Dicoding, user akan mengisi form dengan informasi yang diberikan, dan akan berlanjut ke proses selanjutnya. Namun bagaimana hal itu terjadi?

Proses tersebut mengacu pada pengembangan logika guna mendukung situs website/aplikasi berjalan yang dinamakan Back-End. Ini dia bagian di balik layar dari semua tindakan yang dilakukan pada sebuah situs.

Lalu pengembangan Back-End ini berfokus pada apa saja? Guna mendukung pemahaman mengenai Back-End ini, IDCamp x Dicoding LIVE kembali hadir untuk mencetak talenta digital Indonesia yang siap bersaing dalam dunia karier di era modern ini dalam Event IDCamp X Dicoding LIVE dengan tema “Mulai Langkahmu Sebagai Back-End Engineer”.

IDCamp x Dicoding LIVE yang telah terselenggara pada hari Jumat, 29 Juli 2022 ini dapat dihadiri oleh para developer Indonesia secara gratis untuk menambah insight dan ilmu seputar Back-End Engineer.

Talkshow ini dihadiri oleh lebih dari 1.800 developer Indonesia dengan Speakers : Nasrul Gunawan (Sr. Back-End Engineer Stockbit) dan Moderator: Khrisna Indrawan Eka Putra (Head of Growth Dicoding Indonesia)

Bagi para developer yang tidak sempat menghadiri IDCamp X Dicoding LIVE maupun yang ingin mengulas kembali materi yang sudah disampaikan oleh Mas Nasrul Gunawan pada Live “Mulai Langkahmu Sebagai Back-End Engineer” dapat menonton kembali siaran ulang live streaming disini.

Nantikan juga IDCamp X Dicoding LIVE berikutnya di bulan Agustus ini dengan tema yang tidak kalah seru ya!

Jangan lupa untuk follow Instagram @dicoding dan @idcamp untuk update informasi terkini seputar teknologi dan event-event lainnya. Sampai jumpa!

Salam,
Indosat Ooredoo Hutchison Digital Camp